Real Time

Welcome to my personal website:"pojokilmu.net". Informasi Akurat Seputar Pendidikan, Pembelajaran dan Akuntansi....!!!!

Senin, 22 Juni 2020

Neraca (Balance Sheet)

Oleh: Winarto
Neraca (Balance sheet) adalah laporan keuangan perusahaan yang menyajikan atau menunjukkan posisi harta, utang dan modal perusahaan pada saat atau tanggal tertentu. Neraca memiliki funsi dan peran yang sangat besar bagi perusahaan, diantaranya:
   1.  Untuk mengetahui tingkat perkembangan keuangan perusahaan dengan melihat komposisi harta, utang dan modal perusahaan
  2.Untuk mengetahui kemampuan perusahaan dalam menyelesaikan utang-utangnya (khususnya utang yang segera akan jatuh tempo)
  3. Untuk mengetahui tingkat likuiditas perusahaan, yakni dengan melihat perbandingan antara aktiva lancar dengan utang lancar.
Bagaimana susunan neraca pada perusahaan? Terdapat tiga unsur pokok pada Neraca.  ketiga unsur pokok tersebut, yaitu:
1.  Harta atau aktiva (Asset)
Merupakan kekayaan yang dimiliki oleh perusahaan, yang diharapkan mampu memberikan manfaat ekonomis di masa-masa akan datang. Aktiva ini dibedakan menjadi beberapa jenis diantaranya:
a.     Aktiva lancar: adalah harta perusahaan yang dapat dicairkan dalam bentuk kas secara cepat. Pengertian cepat disini adalah jangka waktunya kurang dari 1 tahun. Contoh aktiva lancar yaitu: kas atau setara kas, piutang dagang, persediaan, beban dibayar dimuka dan lain sebagainya.
b.    Aktiva tetap adalah adalah suatu kekayaan atau asset perusahaan yang memiliki umur pemakaian lebih dari satu tahun, digunakan untuk proses operasi, dan tidak untuk dijual. Aktiva tetap ini dibedakan menjadi dua, yakni aktiva tetap berujud (tangible asset) seperti: tanah, gedung/bangunan, kendaraan, peralatan. Yang kedua adalah aktiva tetap TIDAK berujud (intangible asset) seperti hak cipta, hak paten, merek dagang dan lain-lain)
c.  Investasi Jangka Panjang, yakni yaitu penanaman modal yang dilakukan perusahaan dengan tujuan memperoleh penghasilan tetap dengan jangka waktu lebih dari satu tahun. Misalnya saja investasi saham dan investasi obligasi
d.     Asset lainnya, seperti beban yang ditangguhkan, piutang pada direksi dan lain sebagainya.

2.  Utang atau kewajiban (liabilities)
Utang adalah sumber daya perusahaan yang berasal dari pihak ketiga yang digunakan untuk menjalankan operasional perusahaan. Utang dibedakan menjadi dua, yaitu utang lancar (current liabilities) dan utang jangka panjang (long term liabilities).
Utang lancar meliputi: utang dagang, utang gaji, utang beban, utang pajak utang jangka panjang yang segera akan jatuh tempo dan lain-lainnya. Sedangkan utang jangka panjang meliputi utang bank, utang hipotek. Utang Obligasi dan lain sebagainya

3.  Modal Pemilik (Owner’s Equity)
Modal pemilik adalah sumber daya yang dimiliki oleh perusahaan (berasal dari pemiliki perusahaan) yang digunakan untuk menjalankan operasional perusahaan

Untuk memberikan gambaran yang jelas, tentang neraca, berikut ini disajikan contoh laporan neraca perusahaan dagang:
                                                                PT Maju Mandiri
                                                                        NERACA
                                                             per 31 Desember 2019
1000
Aktiva
2000
Pasiva
1100
Aktiva Lancar
2100
Utang Lancar
1110
Kas Di tangan
       5.600
2110
Utang Dagang
     9.500
1111
Kas Bank
    21.700
2120
utang Gaji
    3.450
1112
Kas kecil
      2.000
2130
Utang PPh
    1.600
1120
Piutang Dagang
       8.600
2140
PPN Keluaran
    2.300
1121
CKP
(1.200)
1130
Persd. Barang Dag.
  17.750
2200
Utang Jk Panjang
1140
Perlengkapan
    3.400
2210
Utang Bank BNI
 12.750
1150
Iklan Dibyr Dimuka
      4.200
2220
Utang Hipotek
 25.000
1160
PPN Masukan
     1.500
1170
Investasi Dlm Shm
     7.500
Total Utang
 54.600
1200
Aktiva Tetap
1210
Gedung
   65.000
3000
Modal Pemilik
1211
Akm. Peny. Gedung
(12.300)
3100
Modal Saham
102.500
1220
Kendaraan
   46.500
3120
Agio/DisAgio Shm
 14.500
1221
Akm. Peny. Kendaraan
(7.400)
3200
Laba Ditahan
 21.650
1230
Peralatan
  23.800
Total Modal
138.650
1231
Akm. Peny. Peralatan
   6.600
Total Aktiva
 193.250
Total Passiva
193.250

Selamat Belajar…
Semoga bermanfaat….!!!!

Referensi:
Rudianto. Pengantar Akuntansi (2008). Penerbit Erlangga
Henry Simamora. Akuntansi Basis Pengambilan Keputusan. Jilid 1 (2000). Penerbit Salemba Empat
Slamet Sugiri, Sumiyana. Akuntansi Keuangan Menengah. Buku 1 (2005). Penerbit AMP YKPN

Related Post:
  1. Transaksi Perusahan Dagang
  2. Posting ke Buku Besar
  3. Persamaan dasar Akuntansi
  4. Pemakai Informasi Akt
  5. Bidang Keg & Profesi Akt
  6. Pengantar Akuntansi
  7. Laporan Keuangan Perusahaan Jasa
  8. Worksheet Perusahaan Jasa


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Psikologi

Tantangan Bisnis di Era Modern

Oleh: Winarto Bisnis adalah suatu kegiatan yang dilakukan individu atau sekelompok orang untuk menghasilkan keuntungan dengan cara menyedi...